Menu

City of Mériens, Kapal Masa Depan Layaknya Kota Apung

Discussion in 'Diskusi Umum' started by rpermana, Oct 28, 2018.

Share This Page

  1. Pelayaran
    rpermana

    rpermana is a Featured Memberrpermana is a Verified Memberrpermana Well-Known Member

    • Messages: 301
    • Likes Received: 149
    [​IMG]

    Kapal merupakan alat transportasi yang diandalkan orang-orang sejak zaman dulu kala. Sebelum ada pesawat, kapal sudah lebih dulu digunakan oleh para ilmuwan untuk menjelajah dunia dari kutub utara hingga kutub selatan.

    Di masa depan, tentunya akan banyak inovasi di dunia perkapalan. Salah satunya adalah City of Mériens, konsep kapal masa depan yang dirancang khusus untuk menunjang para ilmuwan di dunia. Lantas, bagaimana sih konsep dari kapal yang satu ini?

    City of Mériens Sebagai Kapal Ilmuwan

    Ditemukan oleh arsitek asal Perancis, Jacques Rougerie, kapal yang satu ini dibuat menyerupai ikan pari. Nantinya, City Of Meriens memiliki fungsi berbeda dibandingkan kapal penumpang karena digunakan oleh para ilmuwan yang ingin melakukan penelitian di lingkungan laut.

    Memiliki ukuran 900 x 500 meter, kapal yang satu ini memiliki rancangan yang sangat futuristik dengan daya tampung mencapai 7.000 orang ilmuwan dan pelajar dari seluruh dunia.

    Di dalamnya, terdapat pula fasilitas penunjang seperti ruangan kelas, ruangan kuliah, laboratorium, tempat tinggal, sarana olahraga dan sarana untuk proyek penelitian jangka panjang.

    Ramah Lingkungan dengan Desain Mirip Ikan Pari

    [​IMG]

    Adapun, alasan sang penemu membuat City of Mériens menyerupai ikan pari karena berkaitan dengan korelasi antara kebutuhan ruang dan stabilitas. Desain yang digunakan pada kapal ini juga diklaim dapat menahan ombak, tahan cuaca ekstrim, stabil, namun tetap mudah untuk diparkirkan.

    Saat ini, City of Mériens masih berupa konsep yang rencanannya akan mulai dibangun pada tahun 2050 mendatang. Dengan desain layaknya sebuah kota yang mengambang di atas laut, kapal ini juga dirancang supaya ramah lingkungan sehingga menjaga ekosistem di laut. Well, kita nantikan saja inovasi lain di sektor perkapalan, ya!